:) :( hihi :-) :D = :-d ;( ;-( @-) :P :o :>) (o) :p (p) :-s (m) 8-) :-t :-b b-( :-# =p~ x-) (k) Selain Menggelar Sosialisasi Bahaya Bullying, SDN Lempeh juga Sukses laksanakan PIN di Hari Anak Nasional - Jejak Info

Rabu, 24 Juli 2024

Selain Menggelar Sosialisasi Bahaya Bullying, SDN Lempeh juga Sukses laksanakan PIN di Hari Anak Nasional



 SUMBAWA BESAR, JEJAKNTB| Sekolah Dasar Negeri (SDN) Lempeh Kecamatan Sumbawa yang beralamat di Jalan Garuda No.148 Lintas Sumbawa Mataram  dijadikan pusat kegiatan perayaan Hari Anak Nasional dengan menggabungkan tiga kegiatan dalam satu momentum perayaan di hari jadinya yang ke-40.

Ini menarik, karena satu-satunya SDN di Kabupaten Sumbawa yang berani membangun kemitraan dengan pihak lain, ditengah kondisi keuangan sekolah yang tidak mendukung dan menjanjikan.

Acara tersebut terselenggara berkat kerjasama Lembaga Perlindungan Anak (LPA) dan Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (UPPA) Polres Sumbawa yang diwarnai berbagai kesenian dan kreasi khas SDN Lempeh.

Selain gelaran Hari Anak Nasional di hari yang sama SDN Lempeh pun melaksanakan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) khusus untuk peserta didik kelas satu dan dua.

Kepala SDN Lempeh Kecamatan Sumbawa, Etty Listyawati, S.Pd. saat ditemui di ruang kerjanya Selasa 23 Juli 2024 mengatakan memang iya kegiatan Hari Anak Nasional merupakan kolaborasi tiga lembaga dan institusi.

“Alhamdulillah dinas Dikbud Sumbawa mempercayakan kami untuk bekerja sama, Jadi mengajak kami untuk bekerja sama dengan LPA Kabupaten Sumbawa. Jadi kami berkolaborasi sehingga acaranya terlaksana sukses Alhamdulillah,” ujar Etty.

“Selain LPA kami juga bekerjasama dengan tim PPA Polres Sumbawa,” kata Etty

Dalam kesempatan tersebut pihak LPA diwakili Mbak Atul dan Bapak Arifin representasi pihak PPA Polres Sumbawa.

Pantauan media, Sekolah Dasar Negeri (SDN) Lempeh Selasa pagi hingga jam pulang terlihat sibuk menangani tiga kegiatan di saat yang sama yakni PIN Polio, Sosialisasi Tentang Bahaya Kekerasan terhadap perempuan dan anak serta bagaimana cara menghargai anak kita sendiri.

Saksikan keseruan dalam merayakan HAN ke-40 di halaman SDN Lempeh dalam videoklip yang dikirim pengawas pembinanya,⤵️⤵️



Maksud dan arah tujuan kegiatan ini adalah untuk menjadikan aktivitas pembelajaran di sekolah menjadi sangat menyenangkan, bapak ibu guru dan peserta didik menjadi sangat bertahan betah berada di sekolah terasa nyaman dan bisa saling mendidik membimbing melatih dalam rentang waktu yang lama.


Informasi yang berhasil dihimpun redaksi, kegiatan tersebut sukses terlaksana dengan dihadiri sekitar tiga ratus undangan memadati halaman Sekolah Dasar megah berlantai dua tersebut.


Ditanya apa trik-trik menarik kerjasama multipihak sehingga acara berjalan lancar, dengan santai Kepsek mengungkapkan,” kami sering berkoordinasi terutama dengan pihak Dinas Dikbud Sumbawa termasuk informasi pak kasi bahwa ada kegiatan seperti ini , jadi diberikan ijin dan akses ya saya iyakan aja,” tuturnya.


Masih, Etty Listyawati dirinya mengaku mengiyakan masukan itu asal kegiatan bermanfaat untuk anak anak didiknya tentu saya iyakan tanpa tedeng aling-aling,sebab sangat bermanfaat buat semua.


” Sepanjang sesuatu itu bermanfaat bagi anak didik kita kenapa tidak saya terima,” katanya


Adagium tersebut ada benarnya juga karena kesempatan baik tidak datang dua kali melainkan satu kali saja.


Turut hadir dalam acara tersebut Korwil Pendidikan Sumbawa, didampingi Pengawas Pembina Gugus Dua, Maliagung, S.Pd.


Uniknya perayaan Hari Anak Nasional yang telah sukses berjalan di halaman SDN Lempeh dirangkaikan dengan sosialisasi bahaya bullying/perundangan maupun kegiatan pekan Hari Anak Nasional  dalam timing yang sama tanpa kendala dan hambatan.


Pengawas Pembina, Maliagung, S.Pd. yang berhasil ditemui JejakNTB seusai acara mengapresiasi kinerja Kepala SDN Lempeh beserta jajarannya.

Foto. Pengawas Pembina Maliagung SPd ditengah peserta didik.


” SDN Lempeh merupakan satu-satunya sekolah yang merayakan Se-kabupaten Sumbawa. Saya apresiasi yang tinggi Kepada Kepala SDN Lempeh bisa bekerja sama dengan berbagai pihak khususnya lembaga perlindungan anak sehingga SDN Lempeh dijadikan tempat Hari Anak Nasional,” ungkapnya.


Pembina Gugus Dua tersebut mengaku kagum dengan sekolah binaannya SDN Lempeh yang utama dalam berinteraksi,





Galeri perayaan Hari Anak Nasional ke 40 yang dipusatkan di SDN Lempeh 
Kecamatan Sumbawa 


“Acaranya sangat sukses bagaimana anak menjadi senang dalam belajar dan anak diajak bermain, belajar sambil bermain,” ujarnya


“Tentu ucapan penghargaan khusus ke kepala sekolah dan guru SDN Lempeh atas terjalinnya kerjasama budaya kolaborasi eksternal sehingga lembaga perlindungan anak dan lainnya yang terlibat dapat melakukan kegiatan. Sisi positifnya adalah anak menjadi gembira karena diajak bermain yang melatih kerja sama tim antar murid dalam kelompok permainan. Anak diberi pengetahuan anti bullying, makan telur bersama secara gratis dan sehat. Penghargaan kepada kepala sekolah dan guru, secara umum kepada semua pihak yang terlibat dalam upaya membimbing, mendidik murid khusus di SDN lempeh,”pungkasnya.


Sementara Lembaga Perlindungan Anak (LPA) yang diwakili Fatriatul Amanda mengatakan, “Memang kami dari LPA yang menginisiasi hari anak nasional ke 40,  tahun ini kita coba adakan di sekolah dan hasil koordinasi dengan Dikbud lokasi SDN Lempeh lah yang dipilih .

Fitriatul Amanda (pegang mic.red) tengah mengisi acara berkapasitas sebagai Ketua Lembaga Perlindungan Anak (LPA) Kabupaten Sumbawa 


LPA Kolaborasi dengan UPPA Polres Sumbawa dan Psikolog dari RSUD Sumbawa. karena di acara hari anak juga ada sosialisasi tentang Undang-undang perlindungan anak dan bulying karna sangat penting sekali dengan kasus anak di sumbawa yg semakin tinggi dan banyak nya anak yg malas belajar atau mengalami gangguan psikis akibat bully teman-teman nya,” akuinya. (Nkm/ISS)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda